Sosialisasi Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Kemediktisaintek 2025

Penulis admin_lppm Kategori : Penelitian dan PKM

Penelitian dan PKM
Pada Selasa, 11 Maret 2025 telah dibuka secara resmi oleh Rektor Universias Respati Indonesia Ibu Dr. Cicilia Windiyaningsih, SKM, M.Kes, yaitu acara "Sosialisasi Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Kemediktisaintek 2025", Dan disusul sambutan dari Kepala LPPM Ibu Dr. Thika Marliana, Ns., M.Kep., Sp.Kep.J .

Dan acara sosialisasi ini juga dihadiri Wakil Rektor Bidang Akademik Ibu Dr. Yeny Sulistyowati, SKM, M.Si.Med untuk memberi pengarahan terkait Hibah Penelitian dan Pengadian Masyarakat Kemendiktisaintek 2025, kegiatan di lakukan secara hybrid yang hadiri oleh 40 dosen tetap secara offline di kampus A URINDO dan 36 dosen yang bergabung di dalam zoom.

Acara Sosialisasi yang di ketuai oleh Bapak Ignatius Erik Sapta Yanuar,S.HumMM  ini di isi dengan 3 materi utama, Materi pertama "Sosialisasi Agenda Penelitian dan PKM" yang disampaikan langsung oleh kepala LPPM Ibu Dr. Thika Marliana, Ns., M.Kep., Sp.Kep.J, Materi kedua "Sosialisasi penggunaan BIMA" yang di sampaikan Ibu  Yenni Ariestanti,S.Si.T,M.Kes, dan materi ketiga "Strategi Penguatan Tim Penelitian dan PKM" yang disampaikan oleh ketua acara Bapak  Ignatius Erik Sapta Yanuar,S.HumMM .

Adapun acara ini diadakan bertujuan untuk meningkatkan antusiasme para dosen serta membantu dan mendampingi para dosen URINDO untuk mengusulkan proposal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, dari tahun sebelumnya ada 3 Proposal Penelitian dan 1 Proposal Pengabdian yang yang berhasil di terima dosen URINDO.

Hibah Penelitian dan Pengadian Masyarakat Kemendiktisaintek 2025 yang dibuka dari tanggal 10 Maret hinnga 7 April ini diharapkan dapat memberikan hasil yang lebih baik dari tahun sebelumnya.

Semua berita acara dapat di akses di link berikut ini : https://bit.ly/Sosialisasi1-LPPM2025 


Back to Home